Home » » Objek Wisata Air Terjun Coban Pelangi di Malang

Objek Wisata Air Terjun Coban Pelangi di Malang

Written By kris Galingging on Kamis, 23 Mei 2013 | 02.07

Objek wisata Air Terjun Coban Pelangi di Malang. Betapa beruntungnya warga Malang karena memiliki kota yang indah, nyaman serta dikelilingi gunung dengan berbagai potensinya. Salah satunya adalah air terjun. Bagi warga Malang, mengunjungi air terjun di Malang sudah menjadi kebiasaan dikala liburan untuk menikmati keindahan alam dan melepas kepenatan. Salah satu air terjun yang terkenal di Malang adalah Coban Pelangi. Dalam bahasa setempat, air terjun disebut Coban. Coban Pelangi menyimpan sebuah pemandangan unik yang mungkin tidak bisa ditemukan di Coban-Coban yang lain. Apa itu? Mari kita kunjungi saja langsung.
Posisi Air Terjun Coban Pelangi adalah sekitar 32 di timur Kota Malang. Bahkan jika anda ingin menuju Gunung Bromo, rute yang anda gunakan akan melewati kawasan Coban Pelangi ini. Dari pusat kota menuju Coban Pelangi sekiranya menghabiskan watu 2 jam perjalanan menuju daerah Desa Tumpang. Sesampainya di Tumpang, perjalanan anda lanjutkan ke desa Ngadas. Disinilah perjalanan menuju Coban Pelangi yang sesungguhnya dimulai.
Selama perjalanan, layaknya rute menuju air terjun pada umumnya, rutenya menanjak dan turunan serta berkelak kelok. Pemandangan sekitar masih begitu asri. Rumah-rumah pedesaan dengan halaman yang cukup luas dimana ditumbuhi berbagai sayuran seperti kol, tomat, apel, bawang dan salah satu buah khas Malang yaitu buah Apel. Memang didaerah Poncokusumo ini adalah salah satu tandingan daerah Batu yang sama-sama menghasilkan Apel Malang yang super lezat itu. Lucunya, apel-apel disini seolah adalah tanaman hias begitu saja, bukan sebagai buah produktif masyarakat (kecuali dikawasan pelestariannya). Perjalanan dilanjutkan sambil menghirup segarnya udara sekitar hingga akhirnya masuk pintu loket. Disana anda cukup membayar Rp. 5.000/kepala. Lalu parkirkan kendaraan anda di area parkir yang ada.
Perjalanan dilanjutkan dengan menyusur jalan berundak dan berkelok. Siapkan benar stamina dan kondisi tubuh anda sebelum mengunjungi Air Terjun Coban Pelangi karena rutenya cukup jauh. Namun tak perlu khawatir, warung makanan dan minuman ringan ada disepanjang perjalanan. Sampailah anda disebuah sungai yang lebar dengan batu-batu besar dibawahnya. Sebuah jembatan bambu kecil digunakan secara begantian untuk menuju dan meninggalkan Coban Pelangi. Dari titik ini anda akan mendengar gemuruh air terjun di kejauhan yang akan memompa semangat anda kembali. Sekitar 10 menit kemudian sampailah anda di Coban Pelangi.
Gemuruh air ditambah butiran air yang terbang menyambut anda. Segar, asri dan indah. Air Terjun Coban Pelangi setinggi 96 meter ini memuntahkan debit air cukup besar sehingga anda tak bisa bermain dibawahnya secara langsung (karena terdapat palung). Jika anda beruntung, antara pukul 10 pagi hingga 2 siang dan jika cuaca cerah sebuah Pelangi akan terbias cantik didepan mata anda. Luar biasa.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. kris galingging - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger